8 Cara Merawat Rangka Atap Agar Kuat, Kokoh & Tahan Lama

Cara Merawat Rangka Atap – Seperti kita ketahui bahwasannya atap merupakan salah satu elemen penting dalam sebuah bangunan, khususnya rumah. Penggunaan rangka atap juga saat ini cukup bervariasi, ada yang menggunakan bahan kayu, bajaringan, beton dan lain sebagainya

Agar memiliki struktur rangka atap yang kuat, kalian tentunya harus memperhatikan beberapa hal ketika proses pemasangan rangka. Hal ini bertujuan agar rangka tersebut awet, kokoh, kuat dan tahan lama. Selain itu dalam segi perawatan juga harus kalian perhatikan.

Setiap JENIS RANGKA ATAP memiliki cara perawatan yang berbeda-beda, baik struktur rangka kayu, bajaringan, beton dan lainnya. Nah pada pembahasan kali ini, bursabajaringan.com akan memberikan informasi lengkap mengenai cara merawat rangka atap agar kuat dan kokoh.

Perawatan rangka atap ini dapat kalian lakukan secara berkala, seperti 1 tahun sekali atau 2 tahun sekali. Namun jika ada kerusakan parah sebaiknya kalian dapat langsung memperbaikinya sesegera mungkin agar kerusakan tidak menyebar ke spot lainnya.

Cara Merawat Rangka Atap Agar Kuat, Kokoh & Tahan Lama

Cara Merawat Rangka Atap

Daripada penasaran mengenai cara merawat rangka atap, di bawah ini kami telah menyiapkan tips dan cara perawata struktur rangka atap semua jenis yang dapat kalian simak berikut ini.

Pemeliharaan Struktur Rangka Atap Semua Jenis

Perawatan Rangka Atap Beton

Struktur Rangka Atap Beton

Pertama kami akan bahas mengenai pemeliharaan struktur dari rangka atap beton. Untuk pemeliharaan rangka atap yang satu ini dapat kalian mulai pada saat pengerjaan konstruksi.

  • Pada saat membuat atap dengan dak beton, seperti beton pracetak, setelah agak mengering, kalian dapat menyiram permukaan dengan air untuk mencegah kandungan air di dalam beton menguap. Jika menguap, maka ikatan semen, koral dan pasir tidak merekat dengan cukup baik.
  • Walaupun terlihat datar, permukaan atap juga harus memiliki kemiringan agar air dapat mengalir dengan lancar. Maka dari itu, saluiran air hujan pada atap harus direncanakan dengan matang agar tidak terjadi genangan yang menyebabkan atap bocor atau rembes.
  • Atap beton memang sudah pasti terpapar sinar matahari dan basah ketika hujan, maka dari itu kalian dapat melapisi atap dengan waterproofing sebagai perlindungan.
  • Plat atap juga memerlukan pemeliharaan, jadi sebelum pekerjaan dimulai kalian dapat menyiapkan peralatan kerja seperti kantong plastik sampah, sapu, dus pan, mop, ember, floor cleaner dan lain sebagainya.
  • Lakukan pembersihan atap dimulai dari arah kiri ke kanan dengan gerakan mundur.
  • Cabut rumput liar yang tumbuh di sela bebatuan dan singkirkan semua sampah yang ada di permukaan atap beton.
  • Pengecekan dan pembersihan jalur air dapat kalian secara rutin agar saluran air dapat bersih dari sampah.

Perawatan Rangka Atap Kayu

Struktur Rangka Atap Kayu
  • Periksa bagian-bagian kayu yang rentan dengan pembusukan, serangan rayap dan lainnya. Kencangkan atau ganti baut/paku yang sudah longgar dan hilang.
  • Jika terjadi kerusakan pada salah satu struktur atap kayu seperti reng, kaso dan lainnya, kalian harus segera menggantinya dengan yang baru.
  • Usahakan tidak ada genteng yang bocor dan rembes ke bagian struktur atap, karena hal ini dapat menyebabkan kayu menjadi keropos dan lambat laun akan patah.
  • Ketika pemasangan struktur rangka atap kayu, kalian dapat menggunakan kayu dengan kualitas terbaik dan perhatikan proses pemasangan dengan teliti agar lebih awet dan kuat.

Perawatan Rangka Atap Baja Konvensional

Struktur Rangka Atap Baja
  • Pertama kalian dapat pilih rangka bajaringan yang berkualitas.
  • Pada saat pemasangan usahakan untuk memotong bagian-bagian rangka dengan benar agar nantinya pemasangan dapat berjalan lancar.
  • Gunakan sekrup khusus yang berkualitas untuk menyambung setiap batang-batang baja ringan.
  • Jika ada sekrup yang lepas kalian harus segera memasangnya dengan sekrup yang baru.
  • Biasanya ada beberapa bagian yang perlu di las, disini kalian dapat mengelasnya dan tutup hasil las dengan cat agar tidak terjadi korosi.

Perawatan Rangka Atap Baja Ringan

Struktur Rangka Atap Baja Ringan
  • Bagi kalian yang menggunakan atap baja, kalian dapat memeriksa setiap rangka dan sambungan baut dari karat, pengelupasan dan lainnya.
  • Lakukan perbaikan sesuai dengan kerusakannya. Apabila kalian ingin mengecat ulang di bagian-bagian tertentu, pastikan bagian yang terkena karat telah kalian bersihkan lebih dulu.
  • Periksa juga lapisan pelindung karat pada baja dan baut penguatnya, lalu ganti dan kencangkan.
  • Lakukan pemeriksaan setiap satu tahun sekali agar jika ada kerusakan kalian dapat segera memperbaikinya.

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai cara merawat rangka atap yang dapat kalian lakukan nantinya. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat bursabajaringan.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.