10 Gunting Baja Ringan Terbaik 2024: Karakteristik & Keunggulan

Gunting Baja Ringan Terbaik – Penggunaan material baja ringan memang sekarang ini banyak digunakan pada konstruksi bangunan. Selain kemudahan dalam pemasangan, baja ringan juga memiliki ketahanan yang bagus sebagai kerangka, atap, kusen pintu, kanopi dan bangunan rumah lainnya.

Dalam proses pemasangan baja ringan, tentunya membutuhkan alat pemotong. Misalnya seperti gunting maupun gerinda. Namun apa merk gunting baja ringan terbaik? Seperti apa karakteristik dan apa saja keunggulan nya?

Ada beberapa merk gunting baja yang bagus, murah namun berkualitas. Daftar merk gunting baja ringan terbaik bisa kalian dapatkan informasinya melalui artikel ini. Sehingga bagi kalian yang akan membeli alat pemotong baja ringan, setidaknya sudah ketahui model dan merk yang bagus.

Nah pada artikel kali ini, Bursabajaringan.com akan menyajikan rangkuman tentang daftar gunting baja ringan terbaik yang dipasarkan di toko material maupun di toko online. Namun sebelum masuk ke pembahasan tersebut, silahkan simak terlebih dahulu ulasan mengenai karakteristik dan keunggulan alat pemotong baja ringan berikut ini.

Karakteristik Gunting Baja Ringan

Ada beberapa karakteristik dan model alat pemotong baja ringan yang perlu kalian ketahui. Misalnya seperti model alat pemotong baja ringan lurus dan bengkok. Beberapa karakteristik gunting baja ringan diantaranya sebagai berikut:

  • Material gunting berbahan dasar Chrome Vanadium (CR-V)
  • Bagian kepala gunting memiliki ukuran diameter sampai dengan 17 mm
  • Panjang gunting secara keseluruhan memiliki ukuran sampai dengan 25 cm
  • Lebar gerigi pada mata gunting memiliki ukuran kurang lebih 2 mm
  • Kuat untuk memotong baja ringan, seng galvalume dan beberapa material baja ringan lainnya.

Nah setelah ketahui beberapa karakteristik di atas, sekarang apa saja keunggulan alat pemotong baja ringan tersebut? Silahkan simak ulasannya berikut ini.

Keunggulan Gunting Baja Ringan

Ada beberapa keunggulan atau keuntungan menggunakan gunting baja ini. Beberapa keunggulan alat pemotong baja ringan ini diantaranya sebagai berikut:

  • Alat pemotong baja ringan ini praktis ketika akan digunakan untuk memotong material baja ringan. Pasalnya gunting baja ini tidak memerlukan tenaga listrik dan bisa dibawa kemana mana.
  • Dengan karakteristik mata pisau yang tajam, gunting baja ini dapat menghasilkan potongan yang lurus dan rapi.
  • Selain untuk memotong material baja ringan, alat ini juga dapat digunakan untuk memotong material lainnya seperti kawat, aluminium, bahan seng, bahan kulit dan lainnya.

Nah setelah ketahui karakteristik dan keunggulan gunting baja, sekarang apa saja merk gunting baja terbaik, murah dan memiliki kualitas yang bagus? Silahkan simak rangkuman nya berikut ini.

Gunting Baja Ringan Terbaik

Ada beberapa merk gunting baja terbaik yang dipasarkan di Indonesia. Baik di toko bangunan terdekat maupun di beberapa E-Commerce. Misalnya seperti gunting baja merk Camel, Tekiro, Krisbow, Wipro dan beberapa merk gunting baja lainnya. Daftar merk gunting baja ringan terbaik diantaranya sebagai berikut ini:

1. Krisbow

Gunting Baja Krisbow

Merk gunting baja terbaik pertama yaitu ada Krisbow. Bagi kalian pekerja konstruksi tentunya sudah tidak asing lagi dengan peralatan dari Krisbow. Selain memiliki kualitas terbaik, gunting baja Krisbow juga mudah ditemukan di toko material, toko peralatan bangunan maupun di toko online seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak dan lainnya.

Gunting baja Krisbow memiliki mata gunting yang tajam dan kuat. Pasalnya gunting baja Krisbow terbuat dari bahan Chrome Molydenumalloy Steel. Gunting baja Krisbow mampu memotong bahan material besi dan lainnya dengan ketebalan 0,7 mm sampai 1,2 mm.

2. Tekiro Aviation Snips

Tekiro Aviation Snips

Merk gunting baja ringan terbaik kedua yakni ada Tekiro Aviation Snips. Gunting baja ini juga tidak kalah kualitasnya dari merk gunting baja lainnya. Gunting baja Tekiro Aviation Snips juga sudah dilengkapi dengan kunci tuas agar aman ketika sedang tidak digunakan.

Dengan bahan dasar gunting baja yang bagus dan berkualitas, Tekiro Aviation Snips memiliki mata gunting yang tajam dan kuat. Sehingga bisa digunakan dengan aman dan lancar untuk memotong material baja ringan.

3. Camel

Gunting Baja Camel

Merk gunting baja baja ringan terbaik ketiga yaitu ada Camel. Adanya bentuk gagang atau pegangan gunting baja yang nyaman membuat gunting baja ini mudah digunakan. Baik untuk memotong baja ringan yang tipis maupun tebal.

Gunting baja ini juga sudah dibekali dengan mata gunting yang tajam. Sehingga selain untuk memotong material baja ringan, alat ini juga bisa digunakan untuk memotong bahan lainnya seperti seng, kawat, aluminium dan lainnya.

4. Ingco

Gunting Baja Ingco

Merk gunting baja terbaik keempat yaitu ada Ingco. Gunting baja ini memiliki kelebihan yang dapat digunakan untuk memotong 3 arah sekaligus. Selain itu, gunting baja ini juga dapat digunakan untuk memotong material dengan ketebalan 0,5 mm untuk Stainless Stell dan 1,2 mm untuk Carbon Steel.

5. Wipro 250 MM

Wipro 250 MM

Merek gunting baja terbaik selanjutnya yaitu ada Wipro 250 MM. Model gunting baja ini memiliki bentuk yang bengkok di bagian mata gunting baja. Sehingga model mata gunting baja ini dapat digunakan dengan mudah dan menghasilkan potongan yang lurus dan rapi.

6. Krisbow KW0102119

Krisbow KW0102119

Merk gunting baja ringan terbaik selanjutnya yaitu ada Krisbow KW0102119. Perlu kalian ketahui bahwa brand Krisbow memiliki banyak sekali varian atau model gunting baja. Gunting baja Krisbow KW0102119 ini mampu memotong material dengan ketebalan 0,7 mm sampai dengan 1,2 mm.

7. Muller

Gunting Baja Muller

Merek gunting baja terbaik selanjutnya yaitu ada Muller. Gunting baja ini memiliki mata pisau yang terbuat dari bahan Chrome Vanadium (CR-V). Sehingga alat ini ini mampu memotong bahan baja ringan dengan mudah, lurus dan rapi. Penggunaan bahan Chrome Vanadium akan menghasilkan potongan yang mulus dan tetap mengkilap tanpa adanya goresan berlebihan di baja ringan.

8. Stanley Aviation Snip

Stanley Aviation Snip

Merk gunting baja ringan terbaik selanjutnya yaitu ada Stanley Aviation Snip. Selain memiliki ukuran yang pas di genggaman, gunting baja ini juga terbuat dari bahan dasar yang bagus. Sehingga gunting baja ini juga dapat digunakan untuk memotong material lainnya seperti aluminium, Wiremesh, lembaran UPVC maupun tembaga.

9. Fukuda

Gunting Baja Fukuda

Merk gunting baja terbaik selanjutnya yaitu ada Fukuda. Gunting baja Fukuda memiliki harga yang terbilang cukup terjangkau. Namun walaupun memiliki harga yang relatif murah, namun gunting baja ini memiliki mata pisau yang tajam. Sehingga dapat digunakan untuk memotong baja ringan dengan rapi dan lurus.

10. Multipro

Gunting Baja Multipro

Merk gunting baja terbaik selanjutnya yaitu ada Multipro. Bentuk gunting baja ini memiliki mata yang bengkok. Selain itu, gunting baja ini juga memiliki bentuk gagang yang nyaman di tangan. Sehingga sangat membantu ketika melakukan proses pemotongan baja ringan.

Nah setelah ketahui beberapa rekomendasi gunting baja ringan terbaik di atas, bagi kalian yang akan membeli gunting baja ringan tentunya perlu mengetahui harga gunting baja ringan. Dimana rata-rata harga gunting baja tersebut mulai dari puluhan ribu sampai dengan ratusan ribu.

Akhir Kata

Itulah informasi yang berhasil kami rangkum tentang daftar merk gunting baja ringan terbaik yang dipasarkan di toko material bangunan terdekat, toko alat pertukangan maupun di toko online. Beberapa merk gunting baja terbaik tersebut diantaranya seperti Krisbow, Tekiro, Camel, Ingco, Wipro dan beebrapa merk gunting baja lainnya.

Sekian artikel kali ini tentang daftar merk gunting baja terbaik. Terima kasih sudah bersedia mengunjungi Bursabajaringan.com dan semoga artikel di atas tentang daftar merek gunting baja terbaik dapat menambah informasi bagi kalian semuanya.

Sumber gambar:

  • Bursabajaringan.com